Mendekorasi halaman rumah adalah kesukaan tante dari suami saya, dirumahnya dengan halaman yang terbilang kecil bisa dimanfaatkam menyimpan tanaman yang cukup banyak. Walaupun ada banyak tanaman tetapi halamannya tetap rapi dan enak lihat. Sepertinya saya harus banyak belajar dari beliau, saya ini masih awam sekali dalam hal decor mendecor halaman rumah. Mungkin terbiasa memegang ulekan bukan sekop.
Berikut adalah tips Dekorasi Halaman
Pilih tanaman yang tepat
Karena ini rumah minimalis,
maka sudah pasti halaman yang dimiliki tidak terlalu luas. Oleh karena itu,
pemilihan tanaman berdasarkan ukuran sangat penting dilakukan. Carilah tanaman
yang memiliki ukuran tidak lebih dari 80 cm. Tetapi itu bukan menjadi suatu
patokan yang resmi, semuanya tergantung dengan luas halaman rumah yang anda
miliki. Saran saja, alangkah baiknya jika halaman rumah ditanami tumbuhan TOGA
yang sangat bermanfaat.
Gunakan meja dari batu
Agar dapat bersantai sambil menikmati oksigen yang
dikeluarkan oleh tanaman yang kita miliki, kita dapat membuat meja dari batu.
Tentunya pembuatan meja ini dilakukan bukan tanpa alasan. Adapun alasan
tersebut yakni untuk menyelaraskan dengan alam.
Buat batu pijakan sendiri
Agar tanaman tidak terinjak-injak (rerumputan), maka kita
harus membuat batu pijakan. Banyak sekali bentuk dari batu pijakan ini, jadi kita hanya perlu memilih desainnya.
Buat nametag tanaman yang dilukis di batu
Agar orang lain mengetahui nama dari tanaman yang kita tanam
di halaman rumah kita, maka kita bisa membuat name tag dari tanaman tersebut
yang dilukis di batu. Dengan begini, kita juga dapat memberikan informasi yang
bermanfaat untuk orang lain.
Itulah beberapa tips dekorasi halaman rumah minimalis. Semoga dengan adanya informasi mengenai tips tersebu, kalian dapat mengelola halaman rumah kalian sebaik mungkin dan juga semoga dengan adanya tips ini, dapat membantu anda dalam memperoleh ide yang kreatif untuk membuat halaman rumah kalian tampak minimalis. Ayo maks kita mendekor halaman rumah.
CatatanRia.com
Bagus, ya? Bakal nyaman banget kalau dibuat tempat baca buku smabil minum kopi. :)
ReplyDeletewaah boleh nih Mbak, klo nanti punya rumah sendiri mau buat juga taman yg minimalis buat bersantai ria. makasih ya Mbak ;)
ReplyDeletemeja batu ya,mba? nyari di mana ya, hehe. pernah liat di mall harganya mayan. xD
ReplyDeleteboleh nih di coba, hehehe
ReplyDelete