11/6/17

Kawan Sejati yang Kusebut Dia Sahabat

Sampai jumpa kawanku.. Semoga kita selalu
Menjadi sebuah kisah klasik untuk masa depan..

***

Kawan yang sejati biasa saya menyebutnya sahabat. Kenapa sahabat bukan teman? Karena sahabat lebih special dibandingkan teman. Sahabat itu adalah bukan orang yang hanya mau didengar tapi tidak mau mendengarkan, bukan juga orang yang jika memiliki teman baru maka melupakan teman lama, bukan juga orang yang hanya ada disaat senang saja sedangkan saat duka menghilang. Well, kawan sahabat itu selalu ada setiap saat, tidak pernah melupakan, selalu mendukung dan melindungi.


Hari gini susahhh banget mencari kawan yang seperti itu, karena kebanyakan orang sepertinya hanya lebih suka berteman sesaat saja dan lalu dilupakan. Hmmm, tapi tenang saja enggak seperti itu juga sih. Mencari kawan sejati itu ya cocok-cocokan hampir mirip lah sama mencari jodoh. Kalau sudah ketemu kawan sejati yang cocok, dijamin bisa awet sepanjang masa.

Siapakah kawan sejati saya?
Saya pun punya kawan sejati yang saya panggil sahabat, hanya ada satu. She’s the only one. Kami berteman sejak satu kelas di taman kanak-kanak. Berlanjut kami satu sekolah kembali di SMP, dan saat itulah kami mulai semakin dekat dan saling berbagi suka duka sampai saat ini.

 

Usianya sama seperti saya, iya lah wong kami lahir hanya berbeda beberapa jam saja. Rumah kami pun kebetulan dekat, jadi rumah dia persis dibelakang menempel dengan rumah saya. Sampai pernah kami berkhayal, seandainya didapur kami dibuatkan pintu jadi kami kalau mau main enggak perlu muter deh. Hahaha hanya khayalan dan enggak akan pernah terwujud karena privasi orang tua kami dipaling depan.

Kami berkawan dan lahir dibulan yang sama namun sifat kami sangatlah berbeda. Saya cenderung manja dan mudah meledak, sedangkan dia lebih dewasa dan kalem mungkin keadaan keluarganya lah yang membuat dia begitu dewasa sejak kecil. Saya salut sekali dengan dia, dengan segudang permasalahan yang rudet namun dia bisa dia lewati dengan sabar. Makanya saya kalau lagi sedih dan ada masalah pasti memilih untuk menghabiskan waktu bersama dia, bahkan sampai saya jarang pulang kerumah pun pernah.

Dia kawan yang mengajarkan kebaikan kepada saya, sekalipun dia tidak pernah mengajak untuk berbuat nakal. Jika saya salah, dia langsung mengingatkan. Nah itu fungsinya kawan sejati, bisa membawa ke kebaikan dan membuat diri kita menjadi lebih baik.

Sifat berbeda tapi hobi kami sama
Walaupun sifat kami berbeda, kami memiliki hobi yang sama. Sama-sama suka shopping, kulineran makan enak, dan sayang kucing. Jadi ingat setelah saya resign dari kantor, rumahnya menjadi rumah kedua saya hahaha hampir setiap hari eh setiap hari malah saya main kerumahnya. Menghabiskan waktu bersama dia, walau kadang disana kami enggak saling ngobrol asik masing-masing tapi nyaman saja bersama dia. Kalau saya enggak datang dicariin sama dia, kalau dia pergi dicariin sama saya. Rasanya enggak lengkap saja hari kalau dulu kami enggak bertemu. Kalah sama si pacar, pacar aja saya ketemu cuma sebulan sekali secara LDR kan dulu.


Saat ini kami sudah berpisah jauh, tapi komunikasi kami masih terus berlangsung melalui chit chat. Memang tidak setiap hari tapi setidaknya setiap ada yang ingin kami ceritakan maka kami pun akan saling kontak. Sekarang dia sudah tinggal di kota pelajar Yogyakarta dan saya di kota kembang Bandung. Tinggal menghitung hari saja saya dan dia akan bertemu kembali setelah setahun lebih kami tidak berjumpa. Dan pertemuan kami nanti pun di hari yang sangat spesial untuknya, di hari pernikahannya. Alhamdulillah keputusannya untuk tinggal di Yogya ternyata mempertemukannya dengan jodohnya. Inilah rahasia Illahi yang tidak pernah kita ketahui.

***

Sahabatku..
Bahagialah engkau dengan kehidupan barumu nanti
Aku selalu ingat dirimu
Aku dan dirimu yang sama….
Sama-sama pecinta kucing
Lain waktu yuk kita ke Pet Shop bareng lagi
I Miss You….


CatatanRia.com

6 comments:

  1. Ah senengnyaa punya sahabat mbaa...
    Aku jadi inget sahabat aku yg tinggal di Tangerang jg, mau ketemuan 😄😍 tapi itu jg jarang bgt ktmuuuu...

    ReplyDelete
  2. wah, ini tetangga sahabatku ya mab...salam kenal ya mampi rjuga ke blog saya

    ReplyDelete
  3. Slh satu nikmat tiada tara itu adlh punya sahabat.
    Selamat bertemu dg sahabtnya nanti ya Mbk. Bakal reunian plus kangen2an 😊

    ReplyDelete
  4. Bahagianya mbak punya sahabat. Harus dijaga baik2 krn nemuin sahabat di masa skrng susah2 gampang. Apalagi kalau berselisih, usahakan jgn sampai marahan yg gmn2 gtu hehe.
    Semoga awet terus ya persahabatannya :D

    ReplyDelete
  5. Yg ntar lagi mau nikah ya Mbak? Udah kayak saudara banget ini mah yah. Moga acara sahabatnya lancar ya Mbak, persahabatannya jg dengan Mbak langgeng selamanya, Aamiin :)

    ReplyDelete
  6. semoga bersahabat sampai tua nanti ya tante

    ReplyDelete

Maaf ya sekarang kotak komentarnya aku moderasi
Gak ada maksud apa-apa koq ^^
Cuma waspada aja dengan Spam :D
Silahkan komen anything ^_____^V